Alat Gambar Wajib Bagi Mahasiswa Arsitektur Dan Siswa (i) Teknik Gambar Bangunan

Bagi mahasiswa arsitektur atau bagi siswa (i) teknik gambar bangunan, pastilah kalian bangga, senang, dan bahagia. Tapi jangan terbawa euforia penerimaan mahasiswa ataupun siswa (i), ada beberapa yang harus disiapkan dulu.

Alat Gambar Wajib Bagi Mahasiswa Arsitektur


Untuk mahasiswa arsitektur,  hal yang harus dipersiapkan adalah mental. karena kalian akan mengalami orientasi jurusan yang cukup lama, sekitar 3 bulan, 1 semester sampai 1 tahun. nah karena itu siapkanlah mental.

Bagi siswa (i) smk yang baru diterima di jurusan teknik gambar bangunan, pasti akan berfikir " aku bakal jadi arsitek hore" stop berfikir seperti itu, karena aku juga lulusan smk jurusan TGB,

ketika awal masuk smk dulu temanku sekelas ada sekitar 24 lebih, tapi yang bertahan samapi lulus hanya 13 orang, 5 cewek 8 cowok. Jadi bagi kalian siapkan juga mentalnya.

Ahh sudah basa basinya, sesuai di judul saya akan memberi tahu senjata wajib atau alat gambar bagi mahasiswa arsitektur dan siswa (i) teknik gambar bangunan.

1. Sketchbook A3

Alat Gambar Wajib Bagi Mahasiswa Arsitektur

Yang pertama yaitu Sketchbook A3, Sketchbook ini sangat wajib bagi seorang Mahasiswa Arsitektur atau siswa TGB, secara gakk mungkinlah anak boga bawa sketchbook. 

Kenapa harus mempunyai sketchbook A3 ?? karena sketchbook isinya lebih banyak, jadi gak perlu sering beli buku gambar.

Sketchbook lebih mudah dan lebih rapi buat dipisahin per lembar. Ini sangat penting bagi mahasiswa karena pengumpulan tugas dilakukan dalam lembaran, bukan dalam satu buku dikumpulkan lalu di kembalikan lagi.

Naahh kalau pakai sketchbook itu praktis tinggal sobek. Sedangkan kalau siswa TGB mereka mengumpulkan tugas dalam satu buku lalu di kembalikan lagi.

Sekedar informasi, untuk mahasiswa arsitektur belilah sketchbook A3 yang isinya 50 lembar saja. Kalau beli yang isi 30 lembar biasanya agak sulit disobek per lembar karena jilidannya yang jelek. Kalau yang isi 50 lembar dan yang merek kiky lebih mudah di sobek.

Sedangkan untuk siswa smk jurusan teknik gambar bangunan, kalian membeli sketchbook yang isi 30 tidak masalah, karena kalian tidak perlu nyobek buku.

2. Pensil

Alat Gambar Wajib Bagi Mahasiswa Arsitektur

Selanjutnya adalah pensil, ya yang pertama ada sketchbook, ya yang pasti harus ada pensil lah. Masak gambar pakai bulpoin, kan jadi susah hapusnya. Jenis pensil kayu ada HB, 2B, 4B, 6B, dan 8B, fungsinya pastilah berbeda - beda.
  • Pensil HB, ukuran pensil ini gunanya untuk buat garis bantu atau buat garis proyeksi. jadi garisnya itu tipis.
  • Pensil 2B, pensil ini gunanya buat gambar itu sendiri. atau buat huruf teknik. harus tegas yah kalo bikin garis.
  • Pensil 4B, 6B, dan 8B, ini belum pernah sih makai buat gambar, kalau buat nulis - nulis aja sih pernah. Tapi mungkin suatu saat ada gambar yang meharuskan kita pakai pensil 4B, 6B, dan 8B, ya kita pakai saja.
Tapi saat ini, untuk pembelajaran biasanya menggunakan pensil mekanik, yang biasanya memakai ukuran ketebalannya 0,5 mm.

Baca Juga :


3. Drawing Pen

Alat Gambar Wajib Bagi Mahasiswa Arsitektur

Drawing pen ini siswa smk jurusan TGB enggak wajib punya, kalau mahasiswa ya harus punya. Drawing pen punya banyak ukuran, tapi yang harus di miliki yang ukuran 0.05 mm , 0.1 mm,  0.3 mm, 0.5 mm, kalau kalian punya uang lebih ya belilah satu set. 

Untuk mereknya ya kalian bisa pilih sendiri sesuai selera kalian. Di gramedia banyak sekali drawing pen, tapi ya pasti mahal - mahal. Saran yang murah sih drawing pen merk snowman.


4. Penggaris

Alat Gambar Wajib Bagi Mahasiswa Arsitektur

Jenis penggaris ini ada macam - macam, mulai dari jenis bahan, warna, ukuran, bentuk, dan lain - lain. Penggaris ini juga mutlak harus di miliki, jangan sampai modal pinjam temen.

Yang harus di miliki yaitu bentuk penggaris segitiga, ada dua macam bentuk penggaris segitiga, dan selanjutnya jangan lupa penggaris lurus. 

Untuk jenis bahannya pilihlah yang terbuat dari mika, atau yang transparan, jangan pakai yang besi. satu lagi yaitu penggaris busur.

Kalau untuk merk sih sesuai selera ya. yang murah biasanya merk butterfly, dan merk ini paling sering dipakai anak TGB.

5. Pensil Warna

Alat Gambar Wajib Bagi Mahasiswa Arsitektur

Nah yang selanjutnya pensil warna, kalau beli pensil warna jangan yang kualitasnya jelek yaaa, karena kan kalian calon arsitek.

Saran belilah pensil warna yang bagus, seperti merk luna dari mars lumograph (pensil 2Bnya yang warnanya biru tuh) ato Faber Castell (pensil 2Bnya yang warna hijau. Pilihlah jumlah warna yang paling banyak, misal 24, 36, 48.

6. Penghapus

Alat Gambar Wajib Bagi Mahasiswa Arsitektur
Sebaiknya saat membeli pengahapus diperhatikan lunak dan kerasnya. Karena lunak dan keras tersebut berbeda kegunaannya.

7. Jangka

Jangka juga sangat diperlukan untuk mahasiswa arsitektur dan anak TGB.

8. Cutter dan Peraut

Peraut dan cutter juga wajib di miliki

9. Rapido

Rapido merupakan alat kelengkapan menggambar teknik biasanya satu set komplit dengan yang lainnya. Rapido biasanya digunakan untuk menggambar bangunan. Macam-macam merek rapido yang ada di pasaran : Rotring, Staedler, Fabercastell, Primuss, dan lain - lain.

Rapido biasanya dipakai menggambar di kertas kalkir.

10. Tabung Gambar


Tabung gambar ini, biasanya digunakan untuk menyimpan gambar atau disebut tasnya gambar.

Tabung ini berguna untuk menyimpan kertas yang ukurannya cukup besar seperti A0, A1, A2, dst. Tabung ini sangat praktis untuk menyimpan gambar-gambar. 

Selain kertas, tabung gambar juga bisa digunakan untuk membawa penggaris yang ukurannya cukup panjang sekalian. 

Selain itu juga dapat menyimpan beberapa alat gambar lainnya seperti pensil, pena, penghapus, dsb. Jika kalian kreatif, kalian dapat membuat tabung ini sendiri. Karena di pasaran, harga tabung ini cukup menguras kantong.

Nah itu saja sih alat yang sering saya pakai dulu untuk mata pelajaran Gamtek (Gambar Teknik), kalau sekarang sih lebih sering pakai software autocad, jika kalian ingin belajar tentang autocad, klik disini.

Kalau masih ada yang kurang alatnya, bisa komen aja.

Post a Comment for "Alat Gambar Wajib Bagi Mahasiswa Arsitektur Dan Siswa (i) Teknik Gambar Bangunan"